Andy Cohen Pastikan Tak Kencani John Mayer

CNN | CNN Indonesia
Rabu, 20 Jun 2018 19:28 WIB
Andy Cohen dan John Mayer disebut-sebut berkencan setelah sang mantan Katy Perry dengan manis menyanyikan lagu ulang tahun untuk Cohen di acaranya.
John Mayer pernah dengan manis menyanyikan lagu ulang tahun untuk Andy Cohen. (REUTERS/Aaron Josefczyk)
Jakarta, CNN Indonesia -- Andy Cohen bersuara setelah digosipkan berkencan dengan John Mayer. Gosip itu muncul setelah sang mantan Katy Perry menyanyikan lagu ulang tahun untuk sang pembawa acara.

Dalam wawancara khusus dengan CNN, Cohen meyakinkan semua orang bahwa dirinya sedang melajang. Itu sekaligus konfirmasi bahwa Mayer tidak biseksual atau bahkan homoseksual.

"Dengar, kami punya hubungan pertemanan yang sangat manis, dan kami bersama sepanjang waktu. Saya pikir saya tidak terkejut karena kami juga punya cinta yang besar untuk satu sama lain. Jadi sepertinya itu asumsi yang jelas," ujar Cohen soal hubungannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Dipastikan soal apakah ia tidak berkencan dengan Mayer, ia menegaskan, "Benar."

Selama ini ia lebih banyak menghabiskan waktu dengan teman dan anjingnya. Sampai rumah pun, ia langsung menyalakan musik dan bermain atau mengajak jalan anjingnya. Cohen yang merupakan sosok di layar kaca, justru mengaku jarang menyalakan televisi.

Lantas sosok seperti apa yang diinginkan Cohen sebagai pasangannya? Ia menyebut kriteria tangguh, independen, cerdas, dan punya sesuatu yang menarik dan dikerjakannya. Soal apakah sosok itu harus dari kalangan Hollywood atau tidak, ia tak seberapa peduli.

[Gambas:Youtube]

"Saya tidak mencari seseorang yang secara khusus di dunia hiburan," ujarnya lagi.

Gosip bahwa Cohen dan Mayer berkencan muncul setelah sang musisi dengan romantis menyanyikan lagu ulang tahun Diana Ross, bersama gitarnya saat tampil di Watch What Happens Live! with Andy Cohen. Nyanyiannya dirasa terlalu manis untuk sahabat. (rsa)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER