Trump Sedih Bush Tak Pilih Capres di Kertas Suara
08:46
Calon presiden Amerika Serikat dari Partai Republik, Donald Trump, menganggap tindakan George W. Bush yang tidak memberikan suara dalam pemilihan sebagai tindakan 'menyedihkan'.Bush dan istrinya, Laura, memilih untuk tidak mengisi kotak bagian calon presiden AS di kertas suara dan hanya memilih kandidat anggota kongres dari Partai Republik.
Dikutip dari CNN, Trump kecewa dengan tindakan Bush, yang merupakan mantan presiden AS dari Partai Republik. Berbicara kepada Howie Carr Show di Radio WRKO, Trump menganggap tindakan Bush menyedihkan.
"Saya pikir ini menyedihkan. Kamu tahu, ketika saya melihat George Bush melakukan itu, dan saya melihat saya sangat kritis terhadapnya mengenai kita masuk Irak, yang jelas-jelas keputusan yang buruk," ujar Trump.
Bush tidak memberi dukungan Trump setelah pengusaha 70 tahun itu menghina adik kandung Bush, Jeb, dalam persaingan untuk menjadi calon presiden dari Partai Republik.
"Saya pikir tindakan Bush tidak memberikan pengaruh apapun (terhadap pemilihan)," ucap Trump.
Bush sebelumnya diklaim penyiar radio Rush Limbaugh telah memberikan suaranya untuk pesaing Trump yang berasal dari Partai Demokrat, Hillary Clinton. Namun, rumor tersebut dibantah juru bicara pihak presiden ke-43 AS tersebut, Freddy Ford.
"Rush salah dan dia harus minta maaf," ujar Ford.
Lihat juga:Pengadilan Nevada Tolak Gugatan Kubu Trump |