Ahok Niat Copot Pejabat, Kepala Dinas Pariwisata DKI Pasrah

Aulia Bintang Pratama | CNN Indonesia
Jumat, 27 Nov 2015 07:56 WIB
Meski mengaku pasrah jika dicopot, Purba Hutapea mengaku belum mendapatkan keterangan resmi dari Sekretaris Daerah terkait hal itu.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Jakarta, CNN Indonesia -- Nama Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Purba Hutapea menjadi satu dari sekian banyak kepala dinas yang ditengarai akan dicopot dari jabatannya oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Namun, saat dikonfirmasi perihal pencopotan tersebut, Purba enggan mengomentarinya.

Dihubungi tadi malam, Kamis (26/11), Purba lebih memilih untuk menyerahkan segala keputusan kepada sang gubernur.

"Orang yang tepat untuk ditanya adalah Pak Ahok (sapaan Basuki). Apalah saya ini," kata Purba.
Namun begitu, Purba mengaku dirinya pasrah dan siap seandainya nanti Ahok benar-benar memilihnya sebagai kepala dinas yang akan dicopot dari jabatannya. Menurut Purba, jabatan adalah sebuah amanah yang belum tentu akan bertahan dalam waktu yang lama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tuhan Maha mengetahui dan jabatan adalah amanah, ada saatnya kemarau dan hujan," katanya.
Meski mengaku sudah pasrah jika dicopot dari jabatannya sebagai kepala dinas, Purba hingga saat ini belum mendapatkan keterangan resmi terkait hal itu. Biasanya jika ada pencopotan maka yang bersangkutan akan diberitahu terlebih dahulu.

"Belum ada pembicaraan, silakan tanya Pak Sekretaris Daerah karena mungkin beliau sudah mengetahuinya," ujar Purba.

Sebelumnya Ahok masih belum mau membocorkan siapa kepala dinas yang hari ini, Jumat (27/11) akan dipecat olehnya.

Beberapa nama diduga telah diincar Ahok untuk dipecat dari posisinya sebagai kepala dinas. Posisi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan menjadi satu posisi yang paling santer akan dirombak ulang.

Namun begitu Ahok saat dikonfirmasi terkait kebenaran informasi tersebut masih tetap bungkam dan meminta semua pihak menanti hingga esok.

"Sudahlah kalian tunggu saja besok," kata Ahok pagi tadi, Kamis (26/11). (utd)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER