Jokowi Lantik Sembilan Kepala Daerah Terpilih

Christie Stefanie | CNN Indonesia
Rabu, 05 Sep 2018 10:20 WIB
Presiden Jokowi secara resmi melantik sembilan gubernur dan wakil gubernur terpilih hasil Pilkada serentak 2018 di Istana Negara.
Ilustrasi pelantikan kepala daerah di Istana Negara. (ANTARA FOTO/Widodo S Jusuf).
Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Joko Widodo resmi melantik sembilan gubernur dan wakil gubernur terpilih di Istana Negara, Jakarta, Rabu (5/9) pagi. Pelantikan dimulai dengan penyerahan petikan keputusan presiden kepada masing-masing pasangan kepala daerah.

Mereka yang dilantik pagi ini ialah Nurdin Abdullah-Sudirman Sulaiman (Sulawesi Selatan), Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Sumatera Utara), dan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul (Jawa Barat).

Pasangan kepala daerah lainnya ialah Sutarmidji-Ria Norsan (Kalimantan Barat), Ganjar Pranowo-Taj Yasin Maimoen (Jawa Tengah), dan I Wayan Koster-Tjokorda Oka Artha Ardana (Bali).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tiga pasang gubernur yang turut dilantik ialah Ali Mazi-Lukman Abunawas (Sulawesi Tenggara), Lukas Enembe-Klemen Tinal (Papua), dan Viktor Laiskodat dan Josef Nae Soi (Nusa Tenggara Timur).

Hal itu tertuang dalam Keputusan Presiden Nomor 152/p sampai 154/p dan 156/p 2018 masing-masing tertanggal 28 Agustus 2018, Nomor 158p Tahun 2018 tertanggal 29 Agustus dan Nomor 159/p sampai 162/p masing-masing tertanggal 4 September tentang Pengesahan dan Pengangkatan Gubernur Wakil Gubernur.

Usai menerima petikan Keppres, seluruh gubernur dan wakil gubernur mengikuti arak-arakan bersama Presiden Jokowi, Wakil Presiden Jusuf Kalla, dan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dari Istana Merdeka ke Istana Negara.

Di hadapan Presiden dan Wakil Presiden, sembilan pasang kepala daerah mengucapkan sumpah jabatan.

"Demi Allah saya bersumpah, saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai gubernur, sebagai wakil gubernur dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya memegang teguh UUD RI 1945 dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengn selurus-lurusnya serta berbakti kepada masyarakat, nusa, dan bangsa," kata mereka.

Turut hadir Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum PPP Romahurmuziy, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

Terpisah, Tjahjo mengatakan pelantikan bakal dilakukan bertahap. Sembilan orang ini dilantik pertama kali karena masa jabatannya sebelumnya telah berakhir.

Sekitar delapan pasang gubernur dan wakil gubernur lainnya akan dilantik bertahap hingga tahun depan. (osc/sur)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER