Jakarta, CNN Indonesia -- Wakil Presiden Jusuf Kalla (
JK) menerima para pemimpin organisasi kemasyarakatan (ormas) dan tokoh Islam di rumah dinas, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Senin (22/4) malam. JK diketahui mengundang para pimpinan Ormas Islam untuk silaturahim usai
pemilu 2019.Para tokoh yang hadir di antaranya Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siroj, Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nashir, serta Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, KH Solahuddin Wahid atau Gus Sholah.
Kemudian hadir juga Ketua Umum Lajnah Tanfidziyah Syarikat Islam (SI) Indonesia Hamdan Zoelva, Imam Besar Masjid Istiqlal Nazaruddin Umar, serta Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Anwar Abbas.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selanjutnya nampak dalam pertemuan tersebut President of Asian Conference on Religions for Peace (ACRP), Din Syamsuddin, Wakil Ketua MUI Zainut Tauhid, Sekjen PBNU Helmy Faishal, Sekretaris Umum (Sekum) PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti,
Selain itu hadir juga Ketua Umum DPP Hidayatullah Ustaz Nashirul Haq, Ketua Umum PB Al Washliyah KH Yusnar Yusuf, Ketua Harian Dewan Masjid Indonesia (DMI) Syafruddin, Ketua Umum Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Jimly Asshiddiqie.
Mantan Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Komaruddin Hidayat, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD, serta Yeye Zainuddin
Silaturahmi para tokoh tersebut diawali makan malam bersama. Para tokoh tersebut diterima di ruang tamu. JK terlihat berbincang berbagai hal dengan tokoh yang sudah hadir.
Namun, belum diketahui pembahasan dengan para pimpinan dan tokoh Ormas Islam itu dalam silaturahim malam ini. Pertemuan pun berlangsung tertutup. Selepas pertemuan, JK dijadwalkan bakal memberikan keterangan kepada awak media.
(fra/ain)