3 Pemain Bisa Jadi Mesin Gol Indonesia Bantai Brunei

CNN Indonesia
Senin, 04 Jul 2022 12:57 WIB
Timnas Indonesia U-19 memiliki tiga pemain yang bisa menjadi mesin gol untuk membantai Brunei Darussalam U-19 di Piala AFF u-19 2022.
Marselino Ferdinan berpeluang cetak gol saat Indonesia lawan Brunei. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Jakarta, CNN Indonesia --

Timnas Indonesia U-19 memiliki tiga pemain yang bisa menjadi mesin gol untuk membantai Brunei Darussalam U-19 di Piala AFF U-19. Berikut 3 pemain yang bisa menjadi mesin gol Indonesia bantai Brunei.

Tim Garuda Nusantara akan menghadapi pertandingan krusial melawan Brunei Darussalam pada laga kedua Grup A Piala AFF U-19 2022. Dalam laga ini Indonesia harus menang besar atas Brunei guna menjaga peluang lolos ke semifinal.

Pertandingan Indonesia vs Brunei ini akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7) pada pukul 20.00 WIB.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Timnas Indonesia U-19 sejatinya punya potensi untuk membantai Brunei dalam laga nanti.

Pasalnya Indonesia memiliki beberapa pemain yang punya naluri mencetak gol yang tinggi dan berpeluang untuk mencetak gol lawan Brunei.

Berikut 3 pemain yang bisa menjadi mesin gol Indonesia untuk membantai Brunei:

[Gambas:Video CNN]


1. Marselino Ferdinan

Gelandang serang atau playmaker Timnas Indonesia U-19, Marselino Ferdinand bukan hanya memiliki kemampuan untuk mengatur serangan yang baik, tetapi dia juga memiliki naluri mencetak gol yang tinggi.

Pemain Persebaya Surabaya itu bisa mencetak gol lewat tendangan dari luar kotak penalti, set piece, atau open play.

Kemampuan Marselino dalam melepaskan tembakan-tembakan yang akurat ke gawang lawan sejatinya telah ditunjukkan pada pertandingan pertama melawan Vietnam U-19.

Hanya saja beberapa tembakannya masih terlalu lemah sehingga mudah diamankan penjaga gawang Vietnam.

Bersambung ke halaman berikutnya...

Indonesia Andalkan Ronaldo dan Hokky

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER