Google Nexus Selanjutnya Dibuat Vendor Tiongkok?

Susetyo Dwi Prihadi | CNN Indonesia
Kamis, 05 Mar 2015 10:03 WIB
HTC, Samsung, Asus, Motorola dan LG merupakan produsen yang sudah pernah membuat Google Nexus. Apakah sudah saatnya vendor asal Tiongkok yang membuat?
Salah satu tablet Nexus yang dibuat oleh Asus (Justin Sullivan/Getty Images)
Jakarta, CNN Indonesia -- Google mempunyai ponsel pintar sendiri bernama Nexus. Memang, tak benar-benar dibuat sendiri karena Google menggandeng perusahaan ponsel pintar lainnya. HTC, Samsung, Motorola, Asus, dan LG adalah vendor yang pernah diajak kerja sama.

Bahkan seri terakhir, Nexus 6 dan Nexus 9 diproduksi oleh dua perusahaan sekaligus, yakni Motorola Mobillity dan HTC. Keduanya belum tentu diberikan proyek untuk Nexus selanjutnya.

Dari gosip yang berhembus, Google semakin dekat dengan Huawei untuk membuat jajaran produk Nexus miliknya tersebut. Demikan yang dikutip dari Cnet. (FOTO: Yang Tertinggal dari Riuhnya 'Pesta' Gadget di Barcelona)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Malahan kabarnya antara Google dengan Huawei sudah menandatangani kerja sama untuk membuat Nexus selanjutnya. Bila ini benar, ini pertama kalinya keluarga Nexus dibuat oleh produsen asal Tiongkok.

Sampai saat ini, Huawei memang belum membenarkan mengenai gosip yang beredar tersebut. Namun, dalam sebuah wawancara dengan The Verge, CEO Huawei Consumer Division Richard Yu memberi tanda bahwa Huawei ingin sekali masuk ke pasar Amerika Serikat bersama Google. (FOKUS: Pesta Gadget di Barcelona)

Yu mengatakan bahwa Google perlu digandeng untuk menepis kekhawatiran bahwa vendor asal Tiongkok yang masuk ke pasar AS akan melakukan mata-mata bagi pemerintah pusat. Jelas, hal itu langsung ditepis oleh Huawei.

 "Di AS kita harus melakukan beberapa kompromi untuk menghindari kekhawatiran," kata Yu.

"Tidak ada alasan. Jika Anda memiliki masalah Anda dapat memeriksa dengan Google. Pelanggan Amerika percaya Google sehingga mereka bisa mempercayai Huawei."
Jam tangan pintar perdana Huawei (REUTERS/Gustau Nacarino)

Sebetulnya, selain Huawei, ada satu lagi vendor asal Tiongkok yang sudah go internasional, yakni Lenovo. Malahan salah satu ambisi Lenovo untuk menguasai pasar ponsel pintar dunia dilakukan dengan mengakuisi Motorola Mobility, yang sebelumnya dimiliki Google.

Menarik ditunggu, apakah Google memilih vendor ponsel pintar asal Tiongkok atau tidak, mengingat saat ini pamor produsen asal Negeri Bambu itu sedang menanjak. (tyo/adt)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER