5 Tokoh Dunia dan Kisah Kunjungannya ke Masjid Istiqlal
Ada banyak masjid bersejarah di Indonesia. Dan bisa jadi, yang paling sering dikunjungi oleh tokoh dunia ialah Masjid Istiqlal.
Masjid Istiqlal dikenal salah satu masjid terbesar di Asia Tenggara. Dengan luas tanah 9,5 hektare, masjid ini bisa menampung sampai 200 ribu orang.
Tapi bangunan ini bukan hanya sekadar tempat ibadah yang berukuran besar, melainkan juga menjadi simbol toleransi dan peristiwa penting di Indonesia. Bahkan nama Istiqlal sendiri mempunyai arti 'merdeka'.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pembangunan masjid ini sudah direncanakan oleh Presiden Sukarno sejak lima tahun Indonesia dinyatakan merdeka, yaitu tahun 1955.
Lokasi yang ditunjuk oleh Sukarno adalah bekas Taman Wilhelmina, di Timur Laut Lapangan Medan Merdeka, Jakarta Pusat. Lokasi itu juga bersebelahan dengan Gereja Katedral Jakarta.
Dengan lokasi seperti itu, kontak dan interaksi lintas agama bisa dengan mudah dilakukan.
Banyak yang belum mengetahui kalau arsitek Masjid Istiqlal ialah seorang anak pendeta yaitu Frederich Silaban.
Dia berhasil memenangkan sayembara desain masjid yang digelar pada masa kepemimpinan Presiden Soekarno.
Rancangan Frederich dan tema yang diangkatnya dianggap sesuai dengan rencana awal pembangunan Masjid Istiqlal. Masjid tidak hanya merepresentasikan kereligiusan, tapi juga nasionalisme dan toleransi.
Banyak tokoh dunia yang telah menyempatkan diri melakukan kunjungan ke Masjid Istiqlal.
Tak sedikit dari mereka yang mengaku kagum dengan arsitektur, sejarah, serta lokasinya yang bersebelahan dengan Gereja Katedral Jakarta, tempat ibadah yang juga terbesar di Indonesia.
Dari sekian banyak tokoh dunia yang pernah melawat ke Masjid Istiqlal, berikut lima kisah yang paling terkenang:
1. Barack Obama
Pada November 2010, Presiden Amerika Serikat ke-44 Barack Obama dan istrinya Michelle Obama mengunjungi Masjid Istiqlal.
Michelle terlihat tambah anggun saat mengenakan setelan blazer lengan panjang, celana panjang berikut penutup kepala.
Saat itu, mereka juga bertemu dengan Imam Besar Masjid Istiqlal, Ali Musthafa Ya'qub. Mereka mengambil beberapa foto untuk mengabadikan momen itu.
Setelah kunjungan itu, Obama sempat menulis pesan bahwa kerukunan umat beragama di Indonesia yang patut ditiru negara lain.
Michelle Obama, Imam Yaqub, dan Barack Obama saat berkunjung di Masjid Istiqlal. (AFP/JIM WATSON) |
2. Bill Clinton
Sebelum Obama, Presiden AS Bill Clinton juga pernah mengunjungi Masjid Istiqlal pada 1994. Kunjungan itu merupakan bagian dari rangkaian pertemuan para pemimpin APEC.
Saat kunjungan itu, Clinton melihat-lihat keunikan Istiqlal. Ia melihat maket sampai mengamati proses pembuatan mushaf (jilid) Al Quran.
Michelle Obama, Imam Yaqub, dan Barack Obama saat berkunjung di Masjid Istiqlal. (AFP/JIM WATSON)
Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad saat menunaikan salat dalam kunjungannya di Masjid Istiqlal. (AFP/ADEK BERRY)
Raja Salman saat berkunjung ke Masjid Istiqlal. (AFP/BAY ISMOYO)
Perdana Menteri India Narendra Modi saat mencoba memukul bedug di Masjid Istiqlal. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)