Banyak orang terdekat Kurt yang mengatakan bahwa menjelang kematiannya, Kurt terlihat sehat, bahagia dan ingin menjalani hidup yang baru. Ia bahkan telah sembuh dari penyakit di perutnya dan berhenti memakai heroin.
Teman baik Kurt, Dylan Carlson, dalam buku
Who Killed Kurt Cobain? mengatakan hal demikian.
"Kurt telah menjadi orang yang baru. Ia berhenti menyendiri dan lebih ceria. Itu semua karena kehadiran Frances," kata Carlson.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wartawan musik di
Melody Maker, Everett True, sependapat dengan Carlson.
"Kurt pelan-pelan berhenti mengonsumsi narkoba dan alkohol. Pada 1993, ia terlihat bersih dan lebih optimis," ujar True.
Pete Shelley, personel Buzzcocks—band yang mengiringi tur terakhir Nirvana, juga berpendapat sama.
"Ia terlihat bersih. Kadang ia merasa kikuk, mungkin karena sebelumnya terbiasa menggila," kata Shelley.