Nicki Minaj Tak Gentar Ingin Gelar Konser di Manchester
CNN Indonesia
Rabu, 24 Mei 2017 19:56 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Tragedi ledakan yang terjadi usai konser Ariana Grande di Manchester Arena, Senin (22/5) lalu, tidak membuat rapper Nicki Minaj gentar untuk melakukan pertunjukan di sana.
Menurut laporan Ace Showbiz, pelantun Superbass yang ditemui di bandara LAX pada Selasa (23/5) kemarin dengan tegas menyatakan ia tidak akan takut. Dia bahkan mengungkap bila sampai merasa ketakutan, itu sama saja membuat pelaku teror merasa menang.
"Kita tidak akan melakukannya dalam ketakutan," katanya.
Minaj menegaskan bahwa dirinya tak akan membiarkan teroris menebar ketakutan dalam dunianya.
Sejumlah musisi diketahui memilih membatalkan konsernya menyusul kejadian yang menewaskan 22 orang dan 59 orang luka-luka. Tapi Minaj justru berjanji akan tetap tampil bagi penggemarnya di Manchester.
"Tentu saya akan tampil untuk penggemar di Manchester, mereka pantas mendapatkannya," katanya.
Ia pun berjanji akan menggelar konser di tahun 2018.
Dalam potongan video yang didapat TMZ, Minaj tampak sibuk mondar-mandir di bandara. Dia terlihat mengenakan jaket bomber warna ungu, yang dipadukan dengan celana hitam dan sepatu heels hitam serta kacamata merah.
Minaj dikenal berteman dekat dengan Grande. Tak lama setelah kejadian berlangsung, ia mengekspresikan kesedihannya soal kejadian nahas tersebut. Pada unggahannya di Twitter, rapper itu turut menyertakan doa untuk korban.
"Hati saya sakit untuk saudara saya, Ariana dan setiap keluarga yang menjadi korban dari kejadian tragis di Inggris. Nyawa tak berdosa telah hilang. Saya sangat menyesal mendengar ini," cuitnya.
[Gambas:Twitter]
Menurut laporan Ace Showbiz, pelantun Superbass yang ditemui di bandara LAX pada Selasa (23/5) kemarin dengan tegas menyatakan ia tidak akan takut. Dia bahkan mengungkap bila sampai merasa ketakutan, itu sama saja membuat pelaku teror merasa menang.
"Kita tidak akan melakukannya dalam ketakutan," katanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tentu saya akan tampil untuk penggemar di Manchester, mereka pantas mendapatkannya," katanya.
Minaj dikenal berteman dekat dengan Grande. Tak lama setelah kejadian berlangsung, ia mengekspresikan kesedihannya soal kejadian nahas tersebut. Pada unggahannya di Twitter, rapper itu turut menyertakan doa untuk korban.
"Hati saya sakit untuk saudara saya, Ariana dan setiap keluarga yang menjadi korban dari kejadian tragis di Inggris. Nyawa tak berdosa telah hilang. Saya sangat menyesal mendengar ini," cuitnya.
[Gambas:Twitter]