Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Marciano Norman ke Istana Kepresidenan guna membahas berbagai situasi keamanan terkini dan ke depannya. Marciano menyatakan perkembangan situasi menjelang bulan Ramadan dan Lebaran menjadi perhatian khusus bagi seluruh pihak.
“Saya laporkan kepada Presiden bahwa secara umum situasi keamanan terkendali dengan baik,” kata Marciano kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (9/6).
Meski situasi keamanan kondusif, Marciano mengingatkan hal-hal lain yang menjadi sorotan khusus seperti masalah ketersediaan bahan pokok jelang Lebaran. “Itu menjadi hal utama, karena masyarakat sangat mengharapkan ketersediaan terjaga dengan baik,” tuturnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Marciano menyebutkan, masalah selain ketersediaan stok pangan yaitu persoalan transportasi arus mudik Lebaran. “Masalah angkutan Lebaran saya rasa itu sudah disiapkan,” kata Marciano.
Menurut Marciano sejauh ini tidak ada yang perlu dikhawatirkan soal masalah keamanan. “Dari sisi Badan Intelejen Negara kami kira situasi keamanan terkendali dengan baik jelang Lebaran ini,” ujarnya.
Marciano optimistis situasi ke depan bakal tetap kondusif. “Insya Allah kita bisa memasuki Bulan Suci Ramadan ini dalam keadaan sangat bagus dan Lebaran juga bisa kita lalui dengan baik,” tutur dia.
Dalam pertemuan dengan Presiden Jokowi, dari pihak BIN juga sudah memberi masukan tentang situasi menjelang Ramadan. “Masukan yang saya berikan soal ketersediaan bahan pokok itu sendiri,” ujarnya.
Marciano juga mengingatkan kepada semua pihak untuk tidak mempermainkan ketersediaan kebutuhan pokok pada musim Lebaran tahun ini. “Itu jadi atensi kita bersama dan saya mengingatkan kepada semua spekulan yang coba mempermainkan ketersediaan kebutuhan pokok untuk menghentikan kegiatannya,” tegas Marciano.
Marciano menambahkan, perbuatan tersebut merugikan masyarakat luas dan pelakunya akan segera ditindak oleh instansi berwenang dalam hal ini instansi kepolisian. “Mereka (kepolisian) akan bertindak sekerasnya,” ujarnya.
(obs/obs)