Ahok Rencanakan Bangun Lahan Parkir di Lahan Milik Kostrad

Aghnia Adzkia | CNN Indonesia
Rabu, 20 Apr 2016 07:25 WIB
Kostrad memberikan kesempatan pada warga Jakarta dan sekitarnya yang juga ingin memanfaatkan lahan parkir ini.
Gubernur DKI Jakarta Ahok bertemu Panglima Komando Strategis Angkatan Darat Letjen TNI Edy Rahmayadi membahas minimnya ketersediaan lahan parkir di Markas Kostrad, Jakarta. (CNN Indonesia/Aghnia Rahmi Syaja'atul Adzkia).
Jakarta, CNN Indonesia -- Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok bertemu Panglima Komando Strategis Angkatan Darat Letjen TNI Edy Rahmayadi membahas minimnya ketersediaan lahan parkir di Markas Kostrad, Jakarta. 

"Di Kostrad itu parkirannya tidak cukup, pada parkir di luar jadi kami derek. Kalau diderek dia tidak cukup kuat juga. Bagaimana caranya ya harus bangunkan gedung parkir," kata Ahok di Kantor Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (19/4).

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sepakat untuk membangun lahan parkir tersebut menggunakan tanah Kostrad. Sementara itu, Kostrad memberikan kesempatan pada warga Jakarta dan sekitarnya yang juga ingin memanfaatkan lahan parkir ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Proyek untuk membangun lahan parkir ini akan dibayar oleh perusahaan yang membayar kewajibannya saat akan menaikkan Koefisien Lantai Bangunan (KLB) kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Untuk membayar izin KLB, perusahaan diharuskan membayar sejumlah uang. Uang ini lah yang akan dialihkan untuk membangun lahan parkir. 

Namun Ahok belum dapat memastikan nama perusahaan yang akan membiayai proyek lahan parkir ini. Hingga saat ini Ahok juga belum dapat menjelaskan rincian biaya yang harus dikeluarkan untuk membangun lahan parkir ini. Rancangan pun belum selesai digarap. Mahal tidaknya biaya pembangunan akan bergantung rancangan.

"Kalau keburu tahun ini dibangun. Kami mau pas-pasin termasuk Monas mau kami bangun parkiran bawahnya," katanya.

Pihaknya mendorong pembangunan lahan parkir di Kostrad dan Polda Metro Jaya agar ada ruang parkir bagi pengunjung Monas. Pembangunan di sekitar kawasan Monas yang juga akan dikebut yakni lahan parkir di Gambir dan Lenggang Jakarta. (bag)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER