KAI Pastikan Bongkar Rumah Warga Manggarai 9 April

CNN Indonesia
Jumat, 07 Apr 2017 17:21 WIB
KAI meminta warga RW 12 Manggarai, Jakarta Selatan untuk mengosongkan rumah mereka pada 9 April 2017 untuk proyek DDT Manggarai-Soekarno Hatta.
KAI meminta warga RW 12 Manggarai, Jakarta Selatan untuk mengosongkan rumah mereka pada 9 April 2017 untuk proyek DDT Manggarai-Soekarno Hatta. (ANTARA FOTO/ Atika Fauziyyah)
Jakarta, CNN Indonesia -- PT Kereta Api Indonesia (Persero) meminta warga RW 12 Manggarai, Jakarta Selatan untuk mengosongkan rumah mereka pada 9 April 2017 untuk proyek DDT Manggarai-Soekarno Hatta.

Hal itu ditegaskan oleh Senior Manager Penjagaan Aset Daop 1 Jakarta KAI, Drajad Firmansyah Koesoemapoetra. Dia menuturkan aset tanah yang ada bangunan warga adalah milik KAI sejak 1958.

Oleh karena itu, Drajad mengatakan, pihaknya meminta warga untuk mengosongkan bangunan di area tersebut. Diketahui, KAI akan mengembangkan DDT jurusan Manggarai-Soekarno Hatta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Kami sampaikan Bapak/Ibu/Saudara untuk segera mengosongkan dan membongkar sendiri bangunan yang berada di aset tanah milik KAI paling lambat 9 April 2017,” kata Drajad dalam surat yang diperoleh CNNIndonesia.com, Jumat (7/4).

Jika tak dilakukan, kata Drajad, maka KAI akan melakukan penertiban sesuai dengan peraturan yang berlaku. Dia mengatakan pihaknya pun tak bertanggung jaba atas segala kerusakan dan kehilangan barang-barang saat penertiban dilakukan.

Mengadu ke Ombdusman

Hari ini, puluhan warga RW 12 Manggarai, Jakarta Selatan mendatangi kantor Ombudsman, Jakarta. Mereka mengadukan PT KAI yang tidak melibatkan warga terkait rencana penggusuran dalam proyek Double Double Track (DDT) jurusan Manggarai-Bandara Soekarno Hatta.

"Ombudsman sebagai salah satu lembaga negara kami anggap bisa memfasilitasi kami dalam hal melihat apakah benar ada suatu maladministrasi," kata Sadarajab alias Daeng selaku koordinator warga di kantor Ombudsman, Jakarta, Jumat (7/4).

Sebelumnya, warga Manggarai sempat mengadukan PT KAI ke Komisi Nasional Hak Asasi Manusia dalam perkara yang sama.
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER