Jakarta, CNN Indonesia -- Kabar mengenai kesepakatan perpanjangan kontrak
Luis Milla dengan
PSSI untuk menjadi pelatih
Timnas Indonesia membuat pelatih asal Spanyol itu sebagai pelatih asing keempat Timnas Indonesia di Piala AFF.
PSSI menginginkan Milla mengantar Timnas Indonesia menjadi juara Piala AFF untuk kali pertama.
Skuat Garuda tidak pernah absen dalam penyelenggaraan Piala AFF sejak pertama digelar pada 1996. Hingga satu dasawarsa kejuaraan sepak bola antarnegara Asia Tenggara, Timnas Indonesia sudah 11 kali berlaga.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tidak ada gelar yang berhasil diraih kesebelasan Merah Putih, termasuk ketika ditangani pelatih asing. Penghuni peringkat kedua dan kegagalan di fase grup menjadi hasil yang diperoleh ketika Tim Garuda dibesut pelatih dari luar negeri.
Ivan Kolev adalah pelatih asing pertama yang memimpin skuat Indonesia di Piala AFF 2002. Pelatih asal Bulgaria itu membawa Bambang Pamungkas dan kawan-kawan menjadi
runner-up, setelah kalah dari Thailand.
Dua tahun setelah kepemimpinan Kolev, Peter Withe menjadi nakhoda Timnas Indonesia. Sama seperti Kolev, Withe juga meluluskan Indonesia ke partai puncak namun harus puas dengan medali perak.
 Alfred Riedl memimpin latihan Timnas Indonesia jelang final Piala AFF 2016. (ANTARAFOTO/Yulius Satria Wijaya) |
Gagal juara pada Piala AFF 2004, Withe dipercaya menjadi pelatih pada perhelatan Piala AFF selanjutnya yang berlangsung pada 2007. Pada kesempatan kedua, Withe gagal total karena skuat pilihannya rontok di fase grup.
Pelatih asing selanjutnya yang mendapat kepercayaan PSSI memoles Timnas Indonesia di Piala AFF adalah Alfred Riedl. Pelatih asal Austria itu tercatat sebagai ekspatriat dengan pengalaman terbanyak pada kejuaraan yang awalnya bernama Piala Tiger tersebut.
Kebersamaan dengan Ponaryo Astaman dan kawan-kawan pada 2010 berakhir dengan gelar
runner-up. Sempat dicopot PSSI, Riedl kembali menangani Timnas Indonesia pada 2014 dengan hasil mengecewakan gagal melaju ke semifinal atau terhenti di fase grup dengan kekalahan telak dari Filipina.
Dua tahun berselang, mantan pelatih timnas Vietnam itu kembali mendapat kepercayaan dan kembali pulang dengan predikat peringkat kedua.
Daftar pelatih asing Timnas Indonesia di Piala AFF:2002 Ivan Kolev (peringkat kedua)
2004 Peter Withe (peringkat kedua)
2007 Peter Withe (fase grup)
2010 Riedl (peringkat kedua)
2014 Riedl (fase grup)
2016 Riedl (peringkat kedua)
(nva/bac)