Tentara Pembelot Korut Dihibur K-Pop dan Film Hollywood

Riva Dessthania Suastha | CNN Indonesia
Rabu, 22 Nov 2017 20:41 WIB
Tentara Korea Utara yang membelot ke Korea Selatan dihibur dengan K-Pop dan film-film Hollywood demi pemulihannya.
Zona Demilitarisasi Korut-Korsel. Tentara pembelot Korea Utara yang melarikan diri ke Korea Selatan kini dalam masa pemulihan dengan mendengarkan musik K-Pop dan film-film Hollywood. (REUTERS/the Defense Ministry/Yonhap)
Jakarta, CNN Indonesia -- Tentara Korea Utara yang tertembak saat melarikan diri ke perbatasan Korea Selatan pada pekan lalu kini menjalani proses pemulihan. Tentara pembelot itu telah sadarkan diri setelah menjalani dua kali operasi. Demi pemulihan, dokter memberikan resep yang tidak biasa. Pria 24 tahun itu disodori berbagai hiburan, mulai dari musik K-Pop, hingga film-film Hollywood.

Lee Cook-jong, dokter yang merawat sang tentara, mengatakan pasien yang diidentifikasi bernama Oh itu dibiasakan mendengarkan lagu K-Pop hingga menyaksikan serial televisi Amerika Serikat seperti CSI dan film Transporter.

"Kami mulai menyalakan televisi dan memperdengarkan musik kepadanya sejak kemarin untuk membantu pemulihan. Dia menikmati film dan acara televisi seperti CSI," kata Lee kepada wartawan di Seoul, Rabu (22/11).
"Kami menghindari pasien menyaksikan pemberitaan lokal karena dikhawatirkan bisa semakin membuatnya tertekan," kata Lee menambahkan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Oh berupaya membelot dari negaranya pada Senin (13/11) lalu. Meski diberondong 40 peluru oleh rekan-rekan tentaranya, tentara pembelot itu berhasil mencapai wilayah Korea Selatan.

Rekaman CCTV perbatasan Korea Selatan menunjukkan bahwa tentara Korea Utara menembaki Oh ketika dia berlari di garis demakrasi yang menjadi batas kedua negara.
Sejumlah tentara Korea Selatan langsung menolong Oh dengan membawanya ke Rumah Sakit Ajou University Medical Center dengan helikopter.

Hingga kini, belum jelas alasan Oh membelot.  Lee pun mengatakan bahwa sang pasien belum dapat ditanyai terkait peristiwa tersebut.

Namun, Lee menyatakan, Oh sempat menceritakan sedikit tentang kehidupannya di Korea Utara ketika menyaksikan bersama film Transporter, yang bercerita tentang agen bayaran berkedok supir, di kamarnya.

"Ketika dia melihat Jason Statham menyetir dengan sangat cepat, dia mengatakan bahwa dia biasa menyetir. Hal itu mungkin berkaitan dengan perannya selama menjadi tentara di Korut," ujar Lee seperti dikutip AFP.
Lee mengatakan sejauh ini percakapannya dengan Oh masih didominasi oleh film dan musik. Dia berujar bahwa Oh sangat menyukai musik K-Pop terutama yang dinyanyikan band-band perempuan Korsel.

"Dia telah mendengarkan lagu 'Gee' dari Girls Generation (SNSD)," ucap Lee.

Selama bercakap dengan Oh, Lee menuturkan ada sejumlah perbedaan fisik yang kentara pada pasiennya jika dibandingkan dengan pria Korsel seumurannya.

"Kulitnya sangat berbeda dengan pria Korea Selatan seumurannya. Ketika saya menjabat tangannya, kulitnya tangannya terasa keras sekeras papan cuci," kata Lee menggambarkan kondisi pasiennya, tentara pembelot Korea Utara itu.
(nat)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER