Manchester City dibayangi mimpi buruk jelang bertandang ke markas Olympiakos di Stadion Georgios Karaiskakis dalam lanjutan pertandingan Grup C Liga Champions, Kamis (26/11) dini hari waktu Indonesia.
Man City tidak saja memiliki latar belakang negatif dalam dua laga terakhir jelang pertandingan krusial ini, tetapi juga pernah gagal menang dalam lawatan ke Yunani.
Dikutip dari situs UEFA, Man City baru dua kali berhadapan dengan klub asal Yunani. Selain Olympiakos, The Citizens juga pernah bertemu dengan Aris Thessaloniki di Liga Europa 2010/2011.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam laga tandang ke markas Aris, Manchester Biru mengalami kesulitan mencetak gol hingga akhirnya pulang dengan hasil imbang 0-0 di leg pertama babak kedua Liga Europa di Stadion Gipedo, Februari 2011.
Meski demikian, Man City sukses melangkah ke babak berikutnya usai menang 3-0 di kandang sendiri di leg kedua sekaligus mengubah agregat menjadi 3-0.
Hasil serupa berpotensi terjadi di markas Olympiakos. Man City datang ke Piraeus dengan sejumlah masalah.
Sejumlah pemain inti bakal absen dalam pertandingan krusial nantir. Bek Kyle Walker dan Kevin de Bruyne dipastikan tidak bermain karena tak masuk skuad guna menghindari kelelahan.
Sementara itu, Sergio Aguero yang baru pulih dari cedera kemungkinan besar akan tampil dari bangku cadangan.
Tim asuhan Pep Guardiola itu juga menghadapi laga ini berbekal dua hasil buruk di Liga Inggris. Dalam dua laga terakhir di Premier League, Man City diimbangi Liverpool 1-1 dan kalah 0-2 dari Tottenham Hotspur.
Gagal menang apalagi kalah bisa membahayakan posisi Bernardo Silva dan kawan-kawan di klasemen sementara Grup C Liga Champions. Saat ini Man City menjadi pemuncak klasemen dengan koleksi 9 poin dari 3 pertandingan.
(sry/jal)